Selasa, 14 Juni 2011

BWA 4G akan Dioperasikan Unit Baru Bakrie

Selasa, 14/06/2011 16:12 WIB


Achmad Rouzni Noor II - detikinet




Jakarta - Bakrie Telecom (Btel) mengakuisisi salah satu operator pemilik lisensi broadband wireless access (BWA) generasi keempat (4G) untuk memperkuat bisnis datanya. Operasionalnya nanti akan di bawah unit bisnis baru.

"Saat ini masih proses. Bukan Btel bukan Bconn (Bakrie Connectivity), kami tempatkan di luar dulu," ungkap Direktur Independen Bakrie Telecom, Rakhmat Junaedi, kepada detikINET, Selasa (14/6/2011).

Sebelumnya Presiden Direktur Bakrie Telecom Anindya Bakrie, menyatakan telah menyelesaikan proses negosiasi akusisi tersebut. Sayangnya, nama perusahaan BWA yang dimaksud masih dirahasiakan.

"Kami sudah menyelesaikan proses negosiasi hingga tahap akhir dengan perusahaan yang dibidik. Pada akhir kuartal kedua atau awal kuartal ketiga 2011 akan diumumkan secara resmi," kata dia.

"Kesepakatan sudah sampai tahap akhir, kami tidak mau buru-buru mengumumkan sampai semua proses selesai. Satu hal yang pasti ini adalah perusahaan BWA dan saham perusahaan ini akan diakuisisi secara penuh," jelas Anindya lebih lanjut.

Menurut dia, aksi perusahaan untuk mengakuisisi operator BWA karena melihat prospek yang menjanjikan dari bisnis data di masa depan.

"Saat ini pendapatan dari fixed wireless access sekitar Rp 9 triliun per tahun, sementara seluler Rp 80 triliun per tahun. Dalam waktu lima tahun ke depan, nilai bisnis seluler akan menjadi Rp 160 triliun per tahun dimana Rp 80 triliun akan disumbang oleh jasa data," katanya.



Sumber :


http://www.detikinet.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar